Welcome to My Blog, Everyone!!! :D

Jumat, 22 Mei 2015

Perbedaan Misdirection milik Kuroko dan Mayuzumi

Konnichiwa minna-san!! Balik lagi sama saya Ezra... Kali ini saya mau ngasih tau tentang Perbedaan Misdirection milik Kuroko dan Mayuzumi... pada faktanya, Misdirection mereka itu berbeda sekali, bahkan bisa dibilang berbanding terbalik... oleh karena itu saya mau bahas topik itu kali ini... (oh iya maaf udh gk aktif 2 minggu-an :3)

Ok, mari kita bahas :3 Pertama-tama, Kita mulai dengan misdirection... misdirection yg saya tau adalah trik yg biasa dilakukan pesulap untuk mengalihkan perhatian penontonnya tertuju pada sesuatu dan ada gerakan tersembunyi untuk melakukan sulap tersebut. Tujuannya adalah agar trik sulap tersebut berhasil... dan syaratnya adalah sang penonton teralih perhatiannya harus secara tidak sadar... maksudnya, sang penonton dialihkan perhatiannya pada suatu benda (atau apapun) secara tidak sadar agar mereka tidak menyadari gerakan tersembunyi yg dilakukan pesulap tersebutdalam mengsukseskan trik sulapnya :3 (maaf kalo masih gk ngerti :3)
Dalam dunia kuroko sendiri, Misdirection digunakan oleh kuroko untuk mengalihkan perhatian lawan mainnya dan menghilang secara tiba" lalu melakukan operan yg mengejutkan... biasanya teknik ini dilakukan saat kuroko perlu membelokkan operan temannya atau melepaskan diri dari penjagaan musuh. untuk yg lainnya, kuroko membutuhkan misdirection untuk mendukung teknik" lainnya, seperti: Vanishing Drive, Phantom shoot, Ignite Pass Kai, dll. terkadang kuroko perlu melakukan misdirection jika dia perlu menggunakan teknik miliknya.

Ok, mari kita bahas lebih lanjut :3
Kuroko Tetsuya
Ok, Misdirection kuroko adalah misdirection yg memang sedikit lemah... kenapa? karena dia membutuhkan hawa keberadaannya agar bisa melakukannya. dia sudah memiliki potensi sejak awal karena hawa keberadaannya sangat tipis hingga orang disekelilingnya tidak menyadarinya. dan dia sudah diberi tau akashi kalau dia bisa melakukan keajaiban pada team (saat itu masih SMP kelas 2) dan sejak saat itu dia mulai mengembangkan hawa keberadaannya dan hasilnya adalah operan menakjubkan yg menyelamatkan team hingga sejauh ini... Saat kelas 3, lebih tepatnya saat semua anggota Kiseki no Sedai berubah, Akashi melihat Kuroko berlatih Shooting dan seperti biasanya, tidak ada yg masuk satupun. Akashi yg telah berubah pun memberi nasihat agar Kuroko lebih baik melatih operannya daripada yg lainnya. mungkin yg dinasehati oleh Akashi memang sebaiknya begitu. karena efeknya sangat merugikan....
Beberapa hari setelah Team Seirin kalah melawan Touou saat Inter-High, Kuroko bilang pada Kagami bahwa dia ingin menciptakan Drivenya sendiri. dari saat itu dia terus berlatih dan berlatih hingga dia bisa menyempurnakannya saat melawan Shutoku di penyisihan Winter Cup. Namanya adalah Vanishing Drive. Lalu, kejadian lainnya adalah disaat Aomine telah kalah dari team Seirin. malam harinya, Kuroko bertemu Aomine untuk berlatih Shooting. dan hasilnya memang bagus dan dengan saran Aomine untuk menggabungkan teknik operan kuroko pada Shootnya dan Hasilnya adalah Phantom Shot. Sebenarnya Kuroko sudah melatih kedua teknik yg bisa menghancurkannya secara total. tapi yg membuatnya lebih buruk adalah Buzzer Beater pertamanya saat melawan Kaijou di Semi Final dan dengan itu... Hawa keberadaannya pun menebal...

Masih ingat, kan? Misdirection Kuroko itu sedikit lemah karena Dia belajar Misdirection itu untuk mengembangkan atau memanfaatkan (lebih tepatnya) Hawa keberadaannya yg tipis itu. tapi dengan latihan Drive dan Shoot ditambah dengan Buzzer Beater pertamanya, itu sudah lebih dari cukup untuk mempertebal hawa keberadaannya Kuroko dan secara otomatis, seluruh tehniknya bisa dilihat dengan jelas... dia sudah tibak bisa melakukan shoot, drive, atau Passing lagi!!!

Tapi untungnya, dia akan berusaha untuk beradaptasi sekaligus berlatih misdirection lagi dengan keadaan hawa yg tebal. pasti akan lebih sulit tapi mudah"an dia bisa melakukannya lebih cepat lagi (spoiler :p)

Selanjutnya adalah Mayuzumi :3
Mayuzumi Chihiro
mari kita lihat mayuzumi... dari kepribadian, dia sudah sangat berbeda dari Kuroko yg pendiam dan lebih menyukai kerjasama team. lain halnya dengan mayuzumi. Dia melakukan passing hanya karena posisi rekannya memang bagus. bisa dibilang seperti operan kuroko saat melawan Kirisaki Dai Ichi. dan tipe misdirectionnya bisa dibilang sempurna karena walau dia memiliki hawa keberadaan yg tebal tapi dia bisa melakukan misdirection dengan baik. bagaimana bisa saya bilang kalau hawa keberadaannya tebal? itu karena dia memiliki kemampuan dasar yg lebih baik. shoot dan dribble bisa dikuasainya dan passing setara dengan kuroko. atau bahkan lebih kuat... makanya dia bisa memilih saat dijaga lawannya. memilih passing atau shoot. passing dilakukan jika dia bebas tapi kalau dijaga dia bisa melakukan shoot (walau sedikit kemungkinannya kalau 3 poin) itulah yg membuatnya berbeda dari Kuroko.

tapi, Misdirectionnya tidak sepenuhnya sempurna. karena dia hanyalah model baru dari madel lama, Kuroko. pada akhirnya, tetap saja sang pemain bayangan adalah Kuroko dan bukan Mayuzumi.(Jadi, Semangat ya kuroko... :D)

sedikit tambahan, saya mau ngasih tau kalau Misdirection dari kedua pemain bayangan seperti berpindah tangan. Karena, bisa dilihat sendiri. disaat Kuroko kehilangan Misdirectionnya, Mayuzumi malah mendapatkannya. tapi, dengan sedikit adaptasi, Kuroko bisa merebutnya kembali dan Mayuzumi malah tidak bisa melakukannya lagi. tapi ini hanya pendapat saya kalau mau kasih pendapat sendiri, bisa kasih komen dibawah :).

Ok, sekian dulu dari saya... Maaf cape ngetik... :3 dan kalau ada yg kurang berkenan atau ada informasi yg salah mohon dimaafkan karena semuanya adalah bahasa saya sendiri. dan jangan lupa komen dan +1 postnya :) biar menambah prestasi saja sih :3 dan jangan lupa juga bookmark kalau itupun masih mau liat update terbaru lagi nanti :3 And That's enough for today and Konnichiwa to Sayonara minna-san!!! :3 :D

Sabtu, 09 Mei 2015

2 Kepribadian Akashi Seijuurou dari Kiseki no Sedai (Spoiler :3)

Hai hai, Minna-san!!! Balik lagi sama saya Ezra Aftarekh A, untuk mengepost info tentang Anime, Manga ataupun Game yg lagi ngehits saat ini :3 oh iya... maaf udh sebulan gk nongol" :3 karena sibuk sama UN dan Alhamdulillah, lancar walaupun sempet merinding dan keringat dingin mikirin gimana hasilnya... :3 Tapi itu bukan untuk dibahas saat ini, tapi kita bakal bahas Anime lainnya yg lagi nge-hits :3 namanya Kuroko no Basket yg udh masuk Episode 17 dan bakal update lagi besok, mungkin bakal masukin linknya nanti :3 ya insyaallah bakal dimasukkan linknya, tapi jangan terlalu berharap... soalnya takut besok sibuk :3

Nah, Sekarang kita fokus ke salah satu tokoh dari Anime KnB ini. Dia adalah sang Kapten dari para Generasi Keajaiban atau versi Jepangnya Kiseki no Sedai dan Kapten dari SMA dgn prestasi basket paling Wow!! di Jepang, Rakuzan... Dia adalah...... Akashi Seijuurou. Kalian masih inget dari Flashbacknya Kuroko, Akashi sebenarnya ada 2 kepribadian dan kini, mereka sedang bertukar tempat... Mau tau selebihnya?? Mari kita bahas sekarang... :)

(Maaf , Banyak dari postingan ini berasal dari pemikiran saya dan semua katanya murni pendapat saya... Jadi, jika ada yg diluar informasi yg ada pada wiki resminya, tolong koreksi di komen... :) - Author)
Akashi (tengah) dan rekan timnya sesama Kiseki no Sedai dari SMP Teiko

Yosh... Mari kita mulai!! :)
Pertama, mari kita kenalkan siapa Akashi itu :)

Akashi Seijuurou 赤司 征十郎 adalah Kapten paling mengerikan dalam sejarah SMP Teiko (itu dikarenakan kepribadiannya :3) dia juga sangat aneh jika dijadikan seorang Kapten, dikarenakan ukuran tubuhnya.... Berat badannya hanya 64 kg dengan Tinggi sekitar 173 cm saat SMA!! (tinggi segitu sangat pendek klo dibandingin sama orang Jepang lainnya :3) dia lahir tanggal 20 Desember dengan zodiak sagitarius dan umur masih 16 tahun. Dia lahir sebagai anggota keluarga Akashi yg notabene adalah keluarga yg sangat terkenal di Jepang, dikarenakan ke"Glamor"annya dan kepandaian mereka pada pelajaran dan Olahraga sehingga banyak orang yg menyegani mereka ditambah mereka memiliki perusahaan sendiri :3 (maaf Akashi nama keluarga dan nama "asli"nya adalah Seijuurou :3) untuk Akashi sendiri... dia sudah terkenal mungkin dari SD dan dilanjutkan hingga dia menginjak SMA sebagai Kapten tim basket SMA-nya itu... dan sebagai bagian dari keluarganya ditambah dia adalah seorang pewaris harta Ayahnya, dia dididik sangat keras oleh ayahnya. Tapi untungnya, Ibunya bisa menetralkan perasaan akashi agar dia bisa sedikit bebas dari peraturan ketat Ayahnya itu... :3

Ok, Kedua kita bakal bahas tentang masa kecilnya Akashi :3

Akashi, saat masih kecil memang bisa dibilang tidak sebebas Anak" seumurannya karena dia harus melakukan kewajibannya sebagai Keluarga Akashi, yaitu pandai dalam Pelajaran atau pendidikannya... tapi, dengan adanya sang Ibu, dia bisa melakukan apa yg dia suka asalkan dia diawasi Ibunya. (ibunya perhatian bgt ^^) jika tdk ada ibunya, pasti ayahnya akan menyuruh Bodyguard untuk mengawasinya (dan karena itu dia tdk bisa bebas sepenuhnya --") saat sudah menginjak sekitaran kelas 3 atau 4 SD, dia mulai belajar basket yg tentunya diawasi Ibunya. lama kelamaan karena dia jadi sedikit bagus dalam bermain, ayahnya pun setuju dengan olahraga yg dipilih Akashi tersebut, yaitu Basket :3 tapi sayang... saat kelas 5 SD, Dia kehilangan ibunya karena sakit yg diderita Ibunya. dan semenjak saat itu, Ayahnya mendidik Akashi lebih keras tapi alhasil, Akashi bisa masuk ke SMP Teiko (kurang tau ini gara" pelajarannya atau keinginan ayah Akashi agar dia bisa bermain basket dengan tim basket SMP terkuat se Jepang :3)

Nah, mari kita bahas sejarah dari kepribadiannya itu :)

1). Akashi "Baik" (^^)
Akashi "Baik" Saat SMP
Saat SMP, Akashi memang anak yg sangat lembut dan santun juga sangat menghormati orang lain... inilah Kepribadian Baik Akashi dan sisi ini mungkin berasal dari kelembutan sang Ibu agar dia tetap harus menghormati dan selalu sopan pada orang lain dan inilah kepribadiannya yg asli... Disamping itu, Akashi saat kelas 1 sudah menjadi Wakil Kapten dari Lapis 1 dan Wakil pelatih dan dia juga menjadi anggota dari Lapis 1 saat baru masuk ke klub basket Teiko diikuti ke-3 Kiseki no Sedai yg lainnya (hebat bgt... :3) untuk Kise dia baru masuk klub basket saat kelas 2 dan langsung masuk Lapis 1 walau baru 2 minggu mengikuti klub. Nah, ada kekuatan spesial dari Akashi pada kepribadiannya satu ini... yaitu, dia bisa mengetahui bakat terpendam seseorang... dia cukup memberi saran pada orang itu dan dengan kerja keras, orang itu bisa memperlihatkan bakatnya... contohnya seperti Kuroko yg mendapatkan bakat Misdirection dari Akashi. bahkan, saat itu, Akashi tdk memprediksi klo Kuroko bisa Misdirection, dia hanya bilang agar Kuroko mengembangkan hawa keberadaannya yg tipis itu. Tapi, hasilnya mengejutkan!! :D lihat saja saat Kuroko melakukan Passing, pokoknya bener" greget... :v

2). Akashi "Kejam" (O.o) (belum sepenuhnya)
Debut "Penuh" Pertama Akashi saat setelah
Pembukaan Turnamen "Winter Cup"
Awalnya, Akashi memperlihatkan kepribadiannya ini saat dia bicara tentang potensi Kuroko dengan Midorima di Episode 13 (klo gk salah). lalu, Akashi "kejam" mulai sedikit mencolok ketika dia mendengar kalau sang kapten sebelumnya, Nijimura harus mengundurkan diri dari jabatannya karena Sakit yg diderita Ayahnya. Akashi yg sempat ngelewat dari depan ruang Pelatih sedikit menguping dan dia mungkin sedikit terkejut... tatapannya pun jadi dingin dan cara dia bicara sedikit berubah... contohnya saat dia bicara dengan midorima tentang bolosnya Haizaki, Cara bicaranya benar" membuat Midorima sendiri sedikit ketakutan dan terkejut... dia merasa klo dia bicara dgn orang lain, bukan Akashi yg dia kenal. dengan pemikiran Akashi kli ini, Haizaki jadi dikeluarkan dgn saran dari Akashi agar Haizaki tidak perlu kembali ke klub lagi... 
Dari sini, Akashi masih terlihat lembut walau sedikit" dia berbicara tentang hal yg tdk dipikirkan oleh rekannya yg membuat dia berbeda... Hal ini semakin memburuk saat Aomine dan Murasakibara mulai berkembang, seperti yg diprediksi pelatih saat itu, "Kiseki no Sedai itu masih anak". Tapi, bakat mereka blm sepenuhnya terlihat". mereka masih bisa berkembang padahal mereka sudah tdk bisa dibandingkan dgn anak SMP lainnya, bahkan mereka dianggap monster oleh beberapa rekan mereka... Aomine berubah karena temannya yg tdk bisa bermain ketat lg bersama Aomine sehingga dia sedikit kecewa dan mulai berpikir klo hanya dia yg bisa mengalahkan dirinya sendiri, Murasakibara mulai berkembang menyusul Aomine dgn kekuatan fisiknya yg mulai mengerikan, dia jadi sedikit takut jika dia serius dia malah menyakiti temannya sendiri, dan setelah itu mereka berdua berubah sepenuhnya... 
Aomine mendapat saran dari pelatih agar dia boleh tdk ikut latihan asalkan tim Teiko menang, karena itu dia jadi sedikit stress dan menganggap klo Passing Kuroko sudah tdk bisa dirasakannya, ditambah Murasakibara yg sedikit iri dgn Aomine yg bisa tdk latihan tapi masih tetap bermain... lalu Akashi jadi marah dengan itu dan mengajaknya untuk "One-on-One" 
"Siapa yg bisa menghasilkan 5 poin terlebih dahulu dialah yg menang" Kata Akashi
 tapi hasilnya, Murasakibara sudah punya 4 poin sedangkan Akashi masih 0. hal ini membuat Akashi berubah menjadi Akashi "kejam" diikuti bangkitnya Emperor Eye dan dgn itu, dia bisa mendapat 5 poin untuknya dan menang dari Murasakibara. Diapun bilang kalau dia setuju dengan pendapat Murasakibara sebelumnya bahwa,
"Kita tidak perlu latihan jika Kita bisa membawa kemenangan" Kata Akashi.
semenjak saat itu dia jadi orang yg benar" berbeda dari Akashi yg sebelumnya, dia jadi sombong pada orang lain dan berpikir kalau dialah orang yg benar dan apa yg dia perintahkan adalah Absolut, tdk ada yg bisa merubahnya. Kuroko pun sangat kaget saat dia bicara dgn nya setelah membujuk Aomine untuk latihan lagi. dia benar" terkejut mendengar cara bicaranya yg benar" berbeda dari Akashi yg dia kenal. Akashi pun menjelaskan kalau,
"Aku ini dari awal sudah ada 2, Kami hanya bertukar tempat saja" Kata Akashi.
diapun bilang kalau dia berubah bukan karena dia yg berubah tapi Timlah yg membuat dia berubah, dia bilang kalau perubahannya itu penting agar dia bisa tetap menjadi kapten dari Kiseki no Sedai yg tdk bisa kalah dari siapapun.

Nah, Ciri khas dari sisi Kejam Akashi adalah Mata yg berubah menjadi oranye. dan saat ini, matanya yg berubah hanya 1, yaitu mata sebelah kiri... maka dari itu saya nggak bilang Akashi berubah Sepenuhnya... karena masih ada unsur Akashi "baik" didalamnya. Seperti, Saat dia bermain, dia masih mementingkan Strategi dan Kerjasama karena posisinya adalah PointGuard dari Timnya yg berfungsi untuk menyalurkan bola keseluruh pemain setimnya juga sebagai Kapten yg berfungsi mengatur alur pertandingan. Walau begitu, tetap saja ambisinya sangat kuat yaitu Harus Menang! dan mungkin... Asal dari Kepribadian ini adalah dari Didikan Keras Ayahnya. jadi, inilah wujud nyata dari didikan ayahnya tersebut...

Tapi, ada saatnya dimana Kepribadiannya berubah 100% yaitu saat dia melawan SMA Seirin di Quarter terakhir. Nah liat gambar dibawah!! :3
Akashi masuk Zone (Manga)
Nah, disaat inilah Akashi berubah 100% dia sudah tdk peduli tentang kerjasama dan melakukan semuanya sendiri. dengan Emperor Eye-nya ditambah keefektifan Zone membuatnya tdk dpt dihentikan. Dia begini karena Seluruh anggota tim sudah tidak bisa dimanfaatkan, pikirnya. Jadi, dia memasuki zone dengan kepribadiannya yg mencekam... tapi nantinya dia akan dihentikan oleh Kagami versi Zone ;) (Spoiler :3)

Ok!!!!! Sekian dulu, minna!! Sayanya cape ngetik... yg penting udh nge-post untuk bulan ini... klo suka Like/ +1 dan klo mo kritik dll bisa di komen :3 Maaf klo ada bahasa yg kurang berkenan dan jangan lupa Bookmark dan jadi langganan di Blog ini (^^) mudah"an nanti bakal ada materi buat dipost disini... akhir" ini saya lagi bingung sama nilai UN dan mau ke SMA mana nantinya :3 mudah"an dapet yg terbaik :3 (malah curhat) and That's Enough for Today!! and As always... Konbanwa to Sayonara, Minna-san!! :3